20 Makanan Terbaik Untuk Kulit Yang Lebih Sehat

Kulit indah dan sehat adalah idaman semua orang. Akan tetapi, lapisan kulit terluar (epidermis) sangat rentan mengalami paparan radikal bebas dan sinar ultraviolet, sehingga mungkin menyebabkan kulit terlihat kusam, kering dan tidak sehat.

Kulit sehat dapat dicirikan dengan tekstur kulit yang lembab namun tidak berminyak, warnanya merata, segar dan bercahaya, bebas jerawat dan keriput, dan memiliki elastisitas yang pas. Kulit yang sehat sejalan dengan kebiasaan perawatan kulit yang dilakukan setiap harinya, baik dengan menjalani pola hidup sehat maupun menggunakan krim dokter yang sudah terverifikasi.

Nah, kabar baiknya untuk membuat kulit cantik dan lebih sehat sebenarnya dapat dimulai dari hal yang paling sederhana, yaitu bahan makanan. Bukan rahasia lagi bahwa apa yang kita konsumsi akan mempengaruhi fungsi organ tubuh dan kesehatan secara keseluruhan, termasuk kesehatan kulit.

Apapun Bumbunya Tidak Pakai Pewarna

Oleh sebabnya terdapat makanan-makanan tertentu yang disarankan untuk dikonsumsi agar membuat kulit lebih sehat, sekaligus terhindar dari masalah kulit yang mungkin mengganggu penampilan anda. Berikut daftar lengkapnya!

Salmon

Salmon adalah jenis makanan yang cukup mahal, namun akan sebanding dengan popularitasnya yang dikenal mengandung sejumlah manfaat yang penting bagi kesehatan. Selain termasuk makanan sumber selenium yang tinggi, salmon juga merupakan makanan yang tinggi antioksidan dari Omega-3.

Antioksidan yang merupakan asam lemak bebas ini terbukti dapat melindungi sel-sel kulit yang sehat dari paparan zat asing yang masuk ke tubuh. Meskipun antioksidan secara alami dihasilkan dari tubuh, namun dengan mengonsumsi salmon, maka kemampuan kinerja antioksidan akan semakin maksimal. Dengan rutin mengkonsumsi salmon segar, maka kulit akan menjadi lebih lembab, terhindar dari iritasi dan lebih mampu melawan peradangan.

Sarden

Ikan sarden adalah ikan yang kaya akan asam lemak omega-3 sehingga dikenal sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Kandungan omega-3 ini dapat mengurangi peradangan dan mencegah bakteri penyebab jerawat. Selain itu, kandungan omega-3 ternyata mampu mengontrol minyak tanpa menghilangkan kelembapan kulit.

Kandungan nutrisi di dalam ikan yang berukuran kecil ini, juga didukung dengan antioksidan dan anti-inflamasi yang mempercepat penyembuhan luka. Ini juga dikenal sebagai senyawa yang baik untuk meningkatkan produksi kolagen, mencegah tanda-tanda penuaan dini, serta melindungi kulit dari polusi udara.

Wortel

Wortel tidak hanya baik untuk kesehatan mata. Buah sekaligus sayur ini, juga menjadi bahan makanan yang baik untuk membuat kulit lebih sehat. Kandungan kalium yang tinggi pada wortel berfungsi untuk melembapkan kulit. Selain itu, wortel juga dikenal sebagai bahan makanan dengan kesempurnaan kandungan vitamin A dan vitamin C.

Dua jenis vitamin ini dapat mengembalikan kulit yang kusam, sehingga membuat kulit menjadi lebih cerah sekaligus mencegah munculnya garis halus dan kerutan. Oleh sebabnya wortel baik dikonsumsi untuk mencegah penuaan dini.

Alpukat

Tak hanya rasanya yang lezat, alpukat juga disukai karena baik untuk menjaga kesehatan kulit. Inilah yang menjadi alasan mengapa banyak produk perawatan kulit seperti masker, body scrub, dan sabun yang dikenal mampu melembabkan kulit. Manfaat buah alpukat ini berasal dari kandungan nutrisi di dalamnya antara lain lemak sehat, mineral, vitamin B kompleks, vitamin C dan vitamin E.

Dari kandungan tersebut, alpukat dapat menjadi sumber makanan untuk mengatasi peradangan atau kerusakan kulit, serta mengurangi jerawat, meningkatkan elastisitas kulit, hingga melembabkan kulit yang kering.

Kacang Kenari

Kacang kenari adalah sumber asam lemak esensial yang sangat penting untuk menunjang kesehatan tubuh, termasuk menjaga kesehatan kulit. Asam lemak ini terdiri dari omega-3 dan omega-6 yang paling tinggi dibandingkan jenis kacang lainnya. Kandungan ini menjadi bahan potensial yang berfungsi untuk melawan peradangan pada kulit.

Tak hanya itu, kacang kenari juga mengandung nutrisi lain yakni mineral zinc. Dalam 28 gram kacang kenari mengandung 8 persen DV zinc. Mineral ini penting untuk mengurangi bakteri penyebab peradangan dan mempercepat penyembuhan luka kulit.

Kacang Almond

Jenis kacang lain yang juga dapat membuat kulit lebih sehat ialah kacang almond. Kacang almond mengandung protein, vitamin E, asam lemak, dan biotin. Vitamin E bersifat antioksidan yang dapat membantu melawan radikal bebas, sekaligus mencegah penuaan dini. Secara khusus, asam lemak pada kacang almond adalah nutrisi yang baik untuk menghidrasi kulit.

Lebih lanjut, kandungan asam lemak, protein dan vitamin dalam kacang almond juga dapat membantu mengatasi lingkaran hitam pada bawah mata. Sementara bila dibahas lebih spesifik, kandungan biotin pada kacang almond juga berkontribusi untuk mempertahankan kekenyalan kulit.

Biji Bunga Matahari

Biji bunga matahari mengandung banyak asam linoleat. Asam ini mampu meningkatkan kapasitas retensi kelembapan kulit yang sangat baik untuk pemilik kulit kering atau kulit sensitif. Biasanya biji bunga matahari dapat dikonsumsi langsung atau diolah menjadi minyak.

Minyak biji bunga matahari ini memiliki sifat menenangkan pada kulit. Biji bunga matahari adalah sumber vitamin E, protein, dan mineral khususnya zinc dan selenium yang kuat. Seperti yang diketahui, vitamin E dan protein bekerja bersama-sama untuk menunjang produksi kolagen dan menjaga kelembapan kulit. Ini akan membantu melawan kemunculan kerutan dan garis-garis halus pada wajah.

Jeruk

Jeruk dikenal sebagai bahan makanan yang kaya akan vitamin C. Merujuk pada American Journal Clinical Nutrition menemukan bahwa orang yang mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin C akan memiliki kelembapan kulit yang lebih baik, serta lebih sedikit kerutan yang muncul akibat penuaan dini.

Selain itu, banyak ahli kulit yang juga menyebutkan bahwa jeruk merupakan salah satu bahan yang paling efektif untuk mencerahkan dan manghaluskan kulit secara alami. Kulit jeruk yang kaya akan senyawa polifenol bekerja untuk menurunkan resiko penyakit kulit dengan sifat antioksidannya yang kuat.

Telur

Kandungan vitamin dan mineral dalam telur dapat  membantu menjaga kesehatan kulit sekaligus mencegah kerusakan jaringan tubuh. Manfaat ini didapatkan dari kandungan kolagen dalam putih telur. Hal inilah yang menjadi alasan putih telur banyak digunakan sebagai masker wajah.

Selain itu, mineral penting yang terkandung dalam putih telur seperti kalium, kalsium, natrium, selenium, magnesium, dan zat besi akan memberikan tubuh stamina untuk beraktivitas. Ini sekaligus membuat kulit terlindungi dari masuknya zat-zat berbahaya. Asam amino yang juga ditemukan dalam telur yang kaya protein ini, faktanya menjadi faktor pembangun utama dalam memproduksi kolagen untuk meregenerasi sel kulit mati.

Ubi Jalar

Ubi jalar mengandung beta karoten sebagai nutrisi utama. Nutrisi ini berfungsi sebagai pro vitamin A yang artinya dapat diubah menjadi vitamin A ketika masuk ke dalam tubuh. Dalam 100 gram ubi jalar panggang mengandung beta karoten yang setara dengan enam kali vitamin A yang dibutuhkan oleh tubuh. Beta karoten mampu menjaga kesehatan kulit dengan bertindak sebagai tabir surya alami.

Ketika mengonsumsi ubi jalar, jenis antioksidan ini akan bekerja untuk melindungi sel-sel kulit dari paparan sinar matahari yang dapat mencegah kulit terbakar akibat sinar matahari, kulit kering dan berkerut, kulit kasar hingga menumpuknya sel-sel kulit mati. Hal menarik dari beta karoten dalam ubi jalar ini yakni mampu menambahkan warna oren yang hangat ke kulit sehingga berkontribusi untuk menambah kesegaran dan kecantikan kulit.

Brokoli

Brokoli adalah sayuran yang sehat karena banyaknya vitamin dan mineral penting bagi kesehatan kulit termasuk diantaranya zinc, vitamin A dan vitamin C. Ini juga mengandung lutein yakni jenis karotenoid yang bekerja sebagai beta karoten. Lutein membantu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif yang biasa menyebabkan kulit kering dan berkerut.

Kandungan sulforaphane dari brokoli juga merupakan agen pelindung kuat terhadap paparan sinar matahari pada kulit. Senyawa ini bekerja dengan menetralkan radikal bebas berbahaya, sekaligus mengaktifkan sistem pelindung lain dalam tubuh. Dalam tes laboratorium sulforaphane mengurangi jumlah sel kulit yang terbunuh oleh sinar ultraviolet sebanyak 29 persen dengan pertahanan hingga 48 jam.

Tomat

Tomat adalah buah sekaligus sayur yang mengandung semua karotenoid utama antara lain beta karoten, lutein, dan likopen. Kandungan senyawa ini sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit termasuk melindungi kulit akibat sinar matahari langsung, mencegah kerutan, mengurangi produksi minyak berlebih, mengangkat sel kulit mati sekaligus mempercepat penyembuhan luka.

Disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya karotenoid seperti tomat ini dengan makanan yang kaya akan lemak seperti keju dan minyak zaitun, untuk meningkatkan kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi karotenoid.

Cokelat Hitam

Cokelat hitam termasuk dalam daftar makanan yang bisa menjaga kesehatan kulit. Manfaat cokelat hitam yang utama yakni mampu untuk mengencangkan kulit karena kandungan flavonol sebagai antioksidan yang sangat kuat. Namun, cokelat hitam yang sebaiknya dikonsumsi adalah jenis cokelat yang mengandung kakao lebih dari 70 persen.

Jumlah kakao pada cokelat dengan konsentrasi tinggi akan membuat cokelat lebih sehat, karena artinya memiliki kandungan gula yang lebih sedikit. Sebagai informasi gula adalah salah satu zat yang sangat buruk untuk kesehatan secara umum, termasuk kesehatan kulit.

Buah Berry

Buah berry termasuk stroberi, blueberry, dan blackberry adalah superfood yang kaya akan nutrisi untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan. Namun, untuk kesehatan kulit semua jenis buah berry memiliki kandungan vitamin C yang tinggi sehingga mampu bersifat sebagai antioksidan yang baik.

Misalnya blackberry mengandung anthocyanocides dan polifenol yang mampu memperbaiki sel kulit yang rusak, mencerahkan kulit, merangsang kinerja kolagen, serta mengurangi minyak berlebih pada kulit. Untuk menikmati manfaat ini, buah berry dapat dikonsumsi langsung atau dijadikan topping pada sereal maupun oatmeal.

Kacang Kedelai

Kacang kedelai mengandung isoflavon yang merupakan senyawa dari tanaman yang mampu bekerja sebagai estrogen di dalam tubuh. Sementara isoflavon juga dapat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit dengan meningkatkan elastisitas kulit sekaligus mengurangi kerutan halus terutama pada wanita paruh baya.

Pada wanita pasca menopause, kacang kedelai mampu meningkatkan kelembapan kulit dan memproduksi kolagen yang membantu menjaga kulit tetap halus dan kuat. Isoflavon tidak hanya membantu sel-sel di dalam tubuh, tetapi juga melindungi lapisan kulit terluar dari radiasi sinar ultraviolet. Sehingga manfaat ini dapat megurangi resiko kanker kulit.

Yoghurt Yunani

Yoghurt Yunani adalah salah satu produk turunan susu yang sangat sehat. Ini merupakan jenis yoghurt tradisional yang bertekstur tebal, lembut, dan sangat beraroma. Teksturnya yang lebih kental dibandingkan yoghurt biasa membuat jenis yoghurt ini memiliki kandungan protein dua kali lebih banyak dengan laktosa yang jauh lebih rendah.

Ini disebut-sebut sebagai bahan makanan sehari-hari yang menjadi rahasia dari orang Yunani bisa hidup sehat, sekaligus panjang umur. Bahan makanan yang dikenal dapat membuat awet muda ini dapat mencegah peradangan pada kulit. Lebih lanjut, yoghurt Yunani juga adalah sumber protein yang tinggi sehingga mampu memproduksi kolagen lebih banyak untuk meremajakan kulit.

Teh Hijau

Teh hijau dikenal sebagai minuman yang baik untuk membuat kulit tampak awet muda. Senyawa kuat yang ditemukan dalam teh hijau yang dikenal dengan nama katekin, bekerja untuk menutrisi kulit dari dalam. Dalam sebuah studi menemukan bahwa minum teh hijau selama 1 minggu setiap harinya dapat mengurangi kemerahan yang diakibatkan paparan sinar matahari. Tingkat kemerahan sekaligus peradangan pada kulit dapat menurun hingga 25 persen.

Tak hanya itu, teh hijau juga membantu melindungi kulit dari kerusakan dan penuaan dini. Kontribusi teh hijau pada kesehatan kulit juga termasuk meningkatkan kelembapan, kelembutan, dan elastisitas kulit. Sebaiknya konsumsi teh hijau asli secara langsung dan sebaiknya tidak diminum bersamaan dengan susu.

Teh adalah salah satu makanan yang tidak boleh dicampur dengan susu. Hal ini dikarenakan kombinasi keduanya dapat mengurangi efek antioksidan teh hijau yang berguna untuk menunjang kulit yang lebih sehat,  sekaligus meningkatkan kecemasan, stres dan gangguan tidur.

Anggur

Anggur terutama jenis anggur merah dikenal dengan kandungan senyawa aktif bernama resveratrol yang berasal dari kulitnya. Senyawa ini dikaitkan dengan berbagai manfaat kesehatan kulit, termasuk mengurangi efek penuaan. Kandungan resveratrol juga dikombinasikan dengan asam ellagic yang dapat membantu mengurangi stres oksidatif sekaligus membantu menjaga meregenerasi kulit.

Lebih lanjut, manfaat anggur untuk kesehatan kulit juga dihasilkan dari kandungan vitamin E. Vitamin ini bisa menghilangkan flek hitam, mencerahkan kulit, serta mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit tubuh secara keseluruhan. Untuk orang dewasa paruh baya juga disarankan untuk mengonsumsi anggur sebagai cemilan sehari-hari agar mengencangkan kulit dan mencegah kemunculan keriput.

Dengan mengonsumsi anggur segar dapat meningkatkan kekenyalan kulit sekaligus meningkatkan produksi kolagen secara alami. Selain dikonsumsi langsung, biasanya anggur juga tersedia dalam bentuk masker wajah. Kandungan buah anggur di dalam masker biasanya ditujukan untuk menghidrasi kulit kering dan kasar.

Kubis

Mungkin jarang diketahui bahwa kubis bisa mengandung vitamin C untuk membantu memperbanyak produksi kolagen sehingga akan menjaga kulit tetap sehat. Selain itu, kubis juga terdiri dari vitamin penting untuk kulit seperti vitamin B1, B6, C, E, dan K. Tak sampai disitu saja, kubis juga memiliki mineral yang bermanfaat untuk menunjang kekuatan kulit sekaligus kecantikan antara lain kalsium, sulfur, magnesium, zat besi, dan yodium.

Profil nutrisi ini mengantarkan kubis sebagai bahan makanan yang baik dikonsumsi untuk menghaluskan kulit, mencegah jerawat, serta mengatasi peradangan. Kubis bisa ditumbuk hingga halus untuk dijadikan masker, maupun dikonsumsi langsung ketika masih mentah.

Minyak Zaitun

Minyak zaitun terutama jenis extra virgin olive oil bisa dikonsumsi langsung maupun dijadikan sentuhan akhir pada beragam makanan. Minyak ini dipenuhi dengan vitamin E dan vitamin A yang mampu menjaga kelembapan kulit serta mengurangi kulit kasar dan kering. Tak hanya itu, minyak zaitun juga membantu menjaga keseimbangan minyak kulit sehingga membuat kulit tampak lebih sehat.

masakan negara apapun cairo food bumbunya

Sekitar 75 persen lemak dalam minyak zaitun adalah asam lemak tak jenuh tunggal yang terdiri dari asam palmitoleat, asam oleat, dan asam vaksenik. Asam lemak ini berperan dalam meningkatkan kulit yang lebih awet muda. Seorang ahli kulit bersertifikat, Marie Jhin mengatakan bahwa polifenol sebagai antioksidan di dalam minyak zaitun juga bisa menangkal radikal bebas yang merusak lapisan epidermis kulit.

Minyak zaitun juga menawarkan manfaat menenangkan pada kulit ketika terjadi iritasi, ruam, dan gatal karena alergi. Cukup konsumsi 1-2 sendok makan minyak zaitun untuk dapat menikmati manfaat ini.

Nah, itu dia 20 makanan terbaik untuk kulit yang lebih sehat. Perlu diingat bahwa untuk menjaga kulit lebih sehat juga harus dibarengi dengan pola hidup dan gaya hidup yang benar.

Termasuk diantaranya tidak merokok dan minum alkohol, mencukupi kebutuhan tidur, mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi, mengendalikan stres, melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung. Ingat pula bahwa perawatan kulit juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit, seperti menggunakan produk pelembab yang aman, mandi dua kali sehari, serta rutin mencuci wajah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *