Apakah Benar Buah Zuriat Bagus untuk Promil?

Apakah Benar Buah Zuriat Bagus untuk Promil?
Apakah Benar Buah Zuriat Bagus untuk Promil?

Buah zuriat masih terdengar asing bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Buah zuriat (Hyphaene thebaica) adalah buah yang tumbuh subur di kawasan Afrika Utara dan Timur Tengah seperti Mesir dan sekitarnya. Di Indonesia buah ini mungkin hanya diketahui oleh segelintir orang karena sering disebut sebagai buah keturunan. Buah zuriat diyakini mampu memperbesar peluang keberhasilan dalam program kehamilan (promil). Dengan kata lain buah zuriah termasuk jenis makanan yang bagus untuk kehamilan. Benarkah demikian? Simak faktanya pada artikel ini.

Mengenal Buah Zuriat

Buah zuriat memang sulit ditemukan di pasar Indonesia karena memang tidak seperti buah tropis yang selalu tersedia untuk dikonsumsi. Buah zuriat juga bukan buah yang dibudidayakan di Indonesia. Ini adalah buah yang dihasilkan dari jenis pohon palem dari Afrika Utara yang tumbuh dengan baik di area sekitar sungai Nil di Mesir dan wilayah Sudan. Tak hanya itu buah ini juga mudah ditemukan di pasar negara-negara Timur Tengah seperti Arab Saudi karena memang interaksi perdagangan dua kawasan ini sangat intens.

Mengamati dari sejarahnya, buah zuriat hakikatnya sudah ada sejak era kuno ribuan tahun lalu. Buah ini berasal dari Afrika utara dan Semenanjung Arab dan dianggap sebagai tumbuhan liar. Buahnya dikonsumsi dan digunakan sebagai obat di Mesir Kuno, kemudian disebarkan di sepanjang Sungai Nil. Ini menjadi awal buah zuriat menyebar dan dapat ditemukan di pasar lokal di Mesir, Arab Saudi, Yaman, Tanzania, Ethiopia, Sudan, dan Kenya. Buah ini juga diekspor ke pasar tertentu di Asia dan Asia Tenggara, meski dengan jumlah yang tidak signifikan.

Apapun Bumbunya Tidak Pakai Pewarna

Di Mesir, pohon palem sangat terkenal karena kemampuannya untuk tumbuh di iklim yang keras dan panas, termasuk pohon buah kurma dan buah zuriat. Secara khusus, buat zuriat juga dianggap sebagai buah suci oleh orang Mesir Kuno, yang dibuktikan dengan peninggalan sejarah berupa artefak kuno dan makam yang berhubungan dengan buah ini. Sebanyak 8 keranjang buah zuriat ditemukan di sarkofagus Raja Tutankhamun. Para arkeolog menafsirkan buah-buahan ini berusia lebih dari 3000 tahun.

Sebagai tambahan, buah zuriat dianggap suci pada era Mesir Kuno dikarenakan buah zuriat dipercaya memberikan kekuatan dan kesuburan baik untuk pria maupun wanita. Faktanya di era modern, pendapat ini terus dipercayai meski pembuktian medis belum dapat divalidasi. Selain buahnya, pohon zuriat sebagai kayu palem digunakan untuk bahan konstruksi. Sementara biji buah yang keras dan matang ini, digunakan untuk membuat kancing dan manik-manik sebagai cinderamata dari Timur Tengah.

Di sisi lain, karena perdagangan buah zuriat di Indonesia masih berskala kecil, biasanya orang Indonesia yang ke Arab Saudi untuk menunaikan ibadah Haji atau sekedar jalan-jalan, akan membawa pulang buah zuriat sebagai oleh-oleh khas. Hal ini dikarenakan buah zuriat memang termasuk buah langka nan unik. Selain membeli langsung di negara asalnya, buah zuriat saat ini sudah bisa dibeli di toko online yang ada di Indonesia dengan harga yang cukup mahal, sekitar 90 ribu rupiah untuk 1 kg.

Secara morfologi, buah zuriat berukuran sedang dengan kulit luar mirip buah kelapa yang telah dikupas kulitnya. Kulit buah ini keras serta berwarna coklat, mengkilat, dan berkayu dengan permukaan bergelombang yang ditutupi kepingan halus. Sebagai perkiraan, buah ini berdiameter rata-rata 6-10 cm. Bentuknya bulat hingga lonjong dengan aroma seperti perpaduan jahe dan gula merah, sehingga aromanya cenderung manis. Ini membuat buah zuriat mudah dikenali dengan aromanya yang khas.

Di bawah kulitnya apabila dikupas atau dipecah, maka terlihat daging berserat dan kenyal. Warna daging buah ini coklat dan membungkus biji berbentuk lonjong besar berwarna putih, padat dan bertekstur keras. Dari segi rasa, buah zuriat cenderung menawarkan rasa manis dan asam bersama dengan sensasi renyah jika dikonsumsi langsung. Rasa ini juga sering disamakan dengan rasa dari roti jahe. Oleh sebab itu selain sebagai obat tradisional, buah zuriat juga bisa diaplikasikan untuk kebutuhan kuliner.

Manfaat dan Kegunaan Buah Zuriat

Buah zuriat paling cocok untuk dimakan langsung saat masih segar. Untuk mengkonsumsi secara langsung pastikan melepaskan kulitnya yang keras, lalu dapat memakan dagingnya sebagai cemilan yang renyah. Tak heran jika anak-anak di Mesir banyak yang menyukai cemilan sehat ini. Kegunaannya sebagai cemilan tidak menutup kemungkinan buah zuriat juga dapat diolah dan dimasak seperti menjadi tumisan, gorengan, maupun dipanggang.

Daging buah zuriat juga bisa direbus bersama dengan madu, susu, gula dan teh. Kemudian, untuk versi bubuk, ini dapat dipadukan dengan jus, dan smoothie untuk memberikan rasa asam dan manis. Tidak sampai disitu saja, pasalnya buah zuriat memang sangat multifungsi. Buah ini bahkan bisa dikeringkan lalu dihaluskan untuk menjadi campuran makanan panggang seperti pancake, kue, dan roti. Bijinya juga bisa dimakan saat mentah atau bisa dimasak seperti sayuran. Buah zuriat akan bertahan hingga satu minggu jika disimpan di tempat yang sejuk, kering, dan gelap.

Buah zuriat mengandung vitamin C yang dapat membantu meningkatkan kekebalan dalam tubuh. Selain vitamin C, buah ini terdiri dari serat, karbohidrat, lemak, protein, vitamin B1, B2, B3, B9, kalsium, dan fosfor yang berfungsi menjaga kesehatan tulang, meregenerasi sel-sel mati, sebagai diuretic, serta dapat membantu membersihkan sistem pencernaan maupun peredaran darah. Tak hanya itu, buah ini juga mengandung antioksidan untuk melawan radikal bebas serta berperan sebagai anti inflamasi.

Kandungan buah zuriat membuat buah ini terbukti dapat menurunkan lemak dalam darah sehingga baik dikonsumsi penderita kolesterol. Karena sifat dasarnya ini juga membuat buah zuriat dikaitkan dengan manfaat lain yaitu mengurangi resiko penyakit jantung koroner dan gangguan pada pembuluh darah. Tak hanya berkaitan dengan lemak darah, buah zuriat juga dapat menstabilkan kadar gula darah sehingga aman dikonsumsi penderita diabetes, tanpa khawatir akan menimbulkan komplikasi.

Buah Zuriat dan Program Kehamilan

Buah zuriat sering dinilai sebagai buah yang bagus untuk program kehamilan. Hal ini dikarenakan buah zuriat mengandung antioksidan yang tinggi yang akan menekan stress oksidatif. Stress ini terjadi ketika tubuh mendapati radikal bebas atau zat-zat berbahaya yang terlalu banyak sehingga akan menyebabkan kerusakan sel. Ketika stress oksidatif berkurang maka berkorelasi positif dengan peningkatan kesuburan pada pria dan wanita.

Kesuburan ini berkaitan dengan kualitas sperma yang menjadi unsur penting dari program kehamilan. Sperma yang baik, ditandai dengan jumlah yang banyak dan bertekstur kental. Ini diyakini dapat diperoleh dengan mengonsumsi buat zuriat. Di sisi lain, buah zuriat juga dapat meningkatkan kualitas kesuburan wanita sehingga sel telur menjadi lebih aktif untuk berkembang. Untuk seseorang yang tidak sedang melakukan program hamil, buah zuriat juga bisa digunakan untuk melancarkan menstruasi, sehingga organ reproduksi menjadi lebih sehat.

Selanjutnya, manfaat buat zuriat dalam program kehamilan dikaitkan dengan kesehatan rahim. Rahim adalah organ yang sangat penting untuk terjadinya kehamilan. ini termasuk manfaat untuk menguatkan dinding rahim. Sehingga selain mempercepat tanda-tanda kehamilan, buah zuriat akan bermanfaat untuk mengantisipasi keguguran yang mungkin terjadi ketika terdapat masalah pada rahim.

Masak Enak Jadi Mudah

Selain pada pria dan wanita, kandungan vitamin B dan vitamin B9 (asam folat) dalam buah zuriat juga sangat besar dampaknya terhadap janin. Ini dapat menurunkan resiko terjadinya cacat lahir dan menjaga janin agar tetap sehat saat masih dalam kandungan. Persis seperti suplemen asam folat, zuriat bekerja untuk menutrisi ibu hamil untuk disalurkan kepada bayi. Umumya asam folat sudah harus dikonsumsi 2-3 bulan sebelum program kehamilan untuk menyimpan suplai vitamin ini terhadap tumbuh kembang janin.

Cara Mengonsumsi Buah Zuriat untuk Promil

Dalam pembahasan sebelumnya, telah dijelaskan bahwa zuriat dapat dikonsumsi langsung sebagai buah segar, diolah menjadi bahan masakan maupun dijadikan bubuk sebagai campuran minuman. Namun untuk program kehamilan, buah zuriat perlu direbus bersama kulitnya sekitar 15 menit. Dalam proses ini buah zuriat harus sudah dipotong-potong menjadi bagian yang lebih kecil.

Kemudian setelah selesai direbus, maka air rebusannya akan berubah warna menjadi agak gelap, dan ini dapat diminum langsung. Bisa juga dengan menambahkan gula atau madu untuk meningkatkan cita rasa. Bila sedang menjalani program kehamilan maka sebaiknya mengonsumsi air rebusan buat zuriat selama 44 hari untuk mendapatkan manfaat yang maksimal. Saat ini buah zuriat juga tersedia dalam bentuk serbuk yang mudah dibeli secara online. Serbuk ini lebih praktis karena hanya perlu diseduh dan mudah dibawa kemana-mana. Sementara untuk gula maupun tambahan madu, sifatnya opsional, tergantung preferensi masing-masing.

Meskipun kandungan buah zuriat diyakini dapat membantu mendapatkan momongan bagi pasangan atau mendukung program kehamilan, akan tetapi efektivitas dari buah ini masih harus diteliti lebih lanjut. Oleh sebabnya penting untuk selalu berkonsultasi dengan ahli herbal dan dokter kandungan ketika mengonsumsi buah zuriat dalam program kehamilan, agar anda mengetahui manfaat lebih lanjut, efek samping yang mungkin timbul atau mengenai dosis yang aman dikonsumsi.

Infographic Apakah Benar Buah Zuriat Bagus untuk Promil?
Infographic Apakah Benar Buah Zuriat Bagus untuk Promil?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *