Saat memasak tentu kita membutuhkan peralatan dasar untuk mempermudah aktifitas tersebut, mulai dari panci, wajan hingga pisau dapur. Jika pada artikel sebelumnya kita pernah membahas tentang coating pada alat masak yang kamu gunakan, kini kami ingin memberikan sedikit penjelasan mengenai jenis-jenis pisau dapur, dan tips untuk memilih pisau dapur yang tepat, agar kamu dapat menggunakan pisau tersebut sesuai dengan fungsinya.
Berikut beberapa jenis pisau dapur yang bisa kamu gunakan untuk memasak di rumah
Peeling Knife
Peeling Knife atau pisau kupas ini memiliki bentuk yang mirip dengan paruh burung. Dengan mata pisau yang kecil dan melengkung ke bawah mengupas menggunakan pisau ini tentu lebih cepat dan efisien, karna mata pisaunya sudah di desain secara khusus. Kamu bisa mengupas buah ataupun sayur menggunakan pisau ini.
Vegetable Knife
Vegetable Knife bisa digunakan untuk mengiris ataupun mencincang jenis-jenis sayuran dan buah-buahan. Ujung mata pisaunya yang tajam juga membuat pisau ini dapat di gunakan untuk mengupas kulit buah ataupun sayur.
Pairing Knife
Memiliki fungsi yang hampir sama dengan Peeling Knife, pisau ini juga sering di gunakan untuk mengupas, hanya saja bentuknya berbeda dari peeling knife, karna mata pisaunya yang justru cembung keluar. Pisau ini biasa digunakan oleh koki untuk mengupas buah, memotong sayuran, memisahkan kulit udang, sampai membuat hiasan halus pada makanan.
Utility Knife
Utility Knife memiliki bentuk yang hampir mirip dengan Chef’s knife. Namun jika dilihat secara detail Utility Knife memilik bentuk yang lebih kecil di bandingkan Chef’s Knife. Pisau ini merupakan pisau standar yang dapat digunakan untuk memotong, tetapi akan lebih baik jika pisau ini di gunakan untuk memotong sesuatu yang ringan, seperti misalnya sandwich ataupun bahan baku lain.
Steak Knife
Sesuai dengan namanya pisau ini lebih cocok digunakan untuk memotong daging steak. Pisau ini jarang digunakan untuk memasak, ia lebih sering di gunakan di atas meja makan untuk memotong makanan yang sudah matan, seperti misalnya daging steak, ayam ataupun ikan.
Boning Knife
Boning knife adalah pisau dengan bentuk kecil dan tips, serta bagian ujungnya yang melengkung dan runcing. Pisau ini banyak di gunakan untuk memisahkan daging dari tulangnya.
Bahkan para Chef juga memilih pisau ini untuk memisahkan daging dengan tulang karna bentuknya yang kecil dan melengkung akan memudahkan mereka melakukan itu, sampai di area yang sempit dan sulit dijangkau.
Filleting Knife
Hampir mirip dengan Boning Knife, Filleting Knife juga di gunakan untuk memisahkan daging dari tulangnya. Hanya saja boning knife biasanya digunakan pada daging yang lebih tebal, sedangkan filleting knife digunakan untuk membelah daging yang lebih tipis, terlebih pada ikan.
Bread Knife
Bread Knife yang kita tahu sebagai pisau roti ini, di buat khusus untuk memotong roti. Bentuknya panjang, dilengkapi dengan mata pisau yang tidak terlalu tajam dan bergerigi. Gerigi-gerigi halus tersebut berfungsi agar kue atau roti tidak hancur atau menghasilkan banyak remahan kasar saat dipotong.
Chef’s Knife
Tidak seperti namanya Chef’s Knife bukan hanya digunakan oleh para chef ataupun koki. Karena pisau ini adalah pisau yang paling banyak ditemukan dalam peralatan rumah tangga, karna bersifat multiguna dan dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari, baik untuk memotong, ataupun mengiris. Bentuknya sedikit lebih besar dari Utility Knife di atas,
Slicing Knife
Memiliki fungsi yang sama dengan jenis pisau lain, pisau ini juga digunakan untuk memotong. Namun hasil potongan daging ataupun ayam menggunakan pisau ini tentu akan membuat hasil potongan lebih sempurna. Karna memang pisau ini di desain khusus untuk memotong.
Santoku Knife
Santoku Knife adalah Chef’s Knife versi jepang. Kegunaannya pun mirip seperti Chef’s Knife yakni memotong atau mengiris, pisau ini juga dapat di gunakan sebagai pisau sehari-hari. Dan bentuknya yang lebih tipis dan lebih ringan dari Chef’s Knife menjadikan beberapa Chef atau Koki memilih pisau ini.
Cleaver Knife
Cleaver Knife adalah pisau yang berfungsi untuk memotong atau mencincang daging. Berbentuk persegi Panjang dan besar, membuat pisau ini juga mampu memotong tulang-tulang hewan yang keras. Gagangnya pun lebih kokoh dibandingkan dengan jenis pisau lainnya. Kamu akan lebih sering melihat pisau ini digunakan oleh penjual daging.
Chinese Chef’s Knife
Chinese Chef’s Knife memiliki bentuk hampir sama dengan Cleaver Knife, Hanya saja pisau ini sedikit lebih tipis, dan berbeda dengan Cleaver Knife yang mampu memotong tulang daging yang keras, Chinese Chef’s Knife sedikit lebih rapuh dan biasanya hanya digunakan untuk memotong atau mencincang bahan baku seperti sayur ataupun bahan yang tidak terlalu keras lainnya.
Tips Memilih Pisau
Setelah kamu mengetahui jenis-jenis pisau beserta kegunaanya, kini kamu bisa menentukan pisau manakah yang cocok untuk kamu gunakan untuk memasak sehari-hari. Namun ada beberapa tips yang akan kami berikan untuk memilih pisau dengan kualitas terbaik, diantarannya :
Bahan
Pilih pisau berbahan stainless steel dengan paduan anti karat. Karna pisau berbahan stainless steel tidak mudah berkarat dan tumpul.
Pegangan pisau
Selain bahan mata pisau, pegangan pisau pun perlu di perhatikan. Maka pilihlah pisau dengan gagang yang nyaman saat kamu gunakan, misalnya yang berbahan kayu. Karena pegangan berbahan kayu tidak mudah terlepas dari genggaman meskipun tangan kita dalam keadaan basah. Jika tidak berbahan kayu kamu bisa memilih bahan lain yang memiliki tekstur tidak licin.
Kelurusan
Sebelum membeli perhatikan dengan teliti bentuk mata pisau. Pastikan bentuknya lurus dan tidak miring. Karna pisau yang miring juga akan membuat hasil potongan menjadi miring. Kamu bisa mencoba melihatnya dengan cara, memegang pisau dengan posisi ujungnya lurus ke depan, intip tepat dari belakang gagang pisau. Kalo ujung pisau tidak terlihat maka pisau benar-benar lurus, tapi kalau ujungnya atau bahkan bodinya terlihat, berarti pisau tersebut miring.
Itu dia beberapa informasi yang dapat kamu jadikan pertimbangan untuk memilih jenis pisau yang cocok untuk kamu gunakan, baik dalam kehidupan sehari-hari atau untuk persiapan memotong daging BBQ di penghujung tahun!