Beli Kemiri Bubuk dan Utuh dari Cairo Food secara Online di Indonesia dan dapatkan produk dengan kualitas Baik dan Bagus. Halal, Wangi, Enak dan bermanfaat untuk kesehatan. Bisa dipakai sebagai bumbu masak dan juga untuk tujuan kesehatan. Kemiri adalah salah satu rempah yang banyak digunakan dalam setiap hidangan, terutama hidangan Asia. Minyak yang terkandung di dalam rempah ini memiliki banyak sekali manfaat, salah satunya dapat mengentalkan masakan. Namun manfaat kemiri tidak hanya pelengkap bumbu saja, lebih dari itu kemiri memiliki banyak manfaat lain dalam beberapa aspek

Jenis Jenis

Aleurites Moluccana Willd

Banyak yang mengatakan tanaman kemiri jenis ini merupakan tanaman asli Indonesia yang berasal dari Maluku. Itulah sebabnya kenapa terdapat nama moluccana dalam spesies ini. Tanaman Aleurites moluccana dapat mencapai tinggi 39 m dengan diameter batang 110 cm dan banyak tumbuh liar di pinggir hutan, sedangkan di daerah Jawa tanaman kemiri ini pernah ditanam sebagai tanaman reboisasi untuk menutupi bukit-bukit berpasir. Namun sekarang tanaman ini telah dibudidayakan dan buahnya digunakan sebagai rempah tambahan dalam bumbu masak.

Aleurites trisperma Blanco

Kemiri Aleurites trisperma yang berasal dari Philipina dan dikenal dengan nama lumbang banucalag Namun sekarang kemiri ini juga tumbuh tersebar di Jawa Barat, di Karawang, Tanggerang, Cianjur, Jasinga, dan di daerah sekitarnya yang dikenal dengan nama kemiri cina atau muncang cina. Buahnya mudah keriput apabila dikeringkan begitu saja. Apabila dagingnya dimakan secara langsung mulut kita akan terasa terbakar, diikuti tenggorokan dan perut yang panas, sehingga dapat menyebabkan muntah-muntah. Dari daging atau bijinya yang beracun dapat dihasilkan sekitar 56% minyak pakal yang berkhasiat sebagai racun serangga. Namun karena kulit bijinya tipis maka biji tersebut harus cepat diolah agar rendemen minyaknya tidak berkurang. Tetapi kualitas minyak ini kurang begitu baik dan jika disimpan dalam waktu yang lama, warna minyaknya menjadi merah gelap dan akan berbau busuk, serta dapat menyebabkan luka bila terkena kulit. Oleh karena itu minyak kemiri jenis ini kurang diminati.

Aleurites Fordii Hemsley

Kemiri ini berasal dari Cina Tengah dan tersebar paling luas di perbukitan dekat sungai Yangtze di Propinsi Hupeh, kemiri ini merupakan jenis yang paling banyak ditanam di Cina (90% dari seluruh tanaman kemiri Cina), Bahkan banyak pula ditanam di Florida, USA. Hal ini karena buah kemiri Aleurites yang berbentuk bulat dan mengkilap ini dapat menghasilkan minyak yang bermutu tinggi. Bahkan merupakan minyak kemiri yang berkualitas paling baik dibandingkan dengan minyak kemiri lainnya. Oleh karena itu, minyak ini laku keras di pasaran.

Aleurites Montana Wilson

Kemiri Aleurites Montana tumbuh di daerah subtropis dan diduga berasal dari Cina Selatan dan Inducina. ar. Diketahui bahwa kemiri jenis ini mulai berbuah pada umur 2 tahun. Pada umur 4 tahun produksinya sudah mencapai lebih dari 10 kg perpohon. Minyak dari tanaman ini juga berkualitas baik karena mengandung asam elaeostearik sebesar 70-78 % (mirip minyak tung). Minyak ini juga disebut chinese houtolie karena banyak dipakai sebagai pernis (pengilapan kayu). Minyak kayu cina pada suhu 2508*C akan berubah menjadi suatu gumpalan padat yang tidak larut sehingga sulit dipalsukan.

Aleurites Cordata Robert.

Tanaman ini banyak tumbuh di pulau-pulau dekat Tokyo, Jepang dan sering disebut dengan abura-giri. Di Indonesia, tanaman ini dapat ditemui di Kebun Raya Bogor dan Cipanas. Di Kuala lumpur jenis ini pernah dicoba ditanam, namun gagal. Minyak yang dihasilkan kemiri ini dikenal dengan tung oil. Dan banyak di gunakan sebagai bahan bakar lampu dan digunakan dalam industri mesin. Selain itu, juga digunakan untuk mengawetkan kayu meskipun kualitasnya rendah karena hanya mengandung sedikit asam elaeostearik. Minyak ini kurang memiliki arti penting dalam perdagangan dunia karena cepat sekali mengental.

Nama Lain

Dibeberapa negara kemiri memiliki nama lain seperti : candleberry, Indian walnut, varnish tree, nuez de la India, buah keras, godou or kukui nut tree, and Kekuna tree. Namun secara internasional kemiri disebut dengan Candlenut Sedangkan dibeberapa wilayah Indonesia kemiri juga memiliki sebutan lain yakni, kembiri, gambiri, hambiri (Bat.); kemili (Gayo); kemiling (Lamp.); buah kareh (buah keras, Mink.; Nias); kaminting (Bjn, Day.). Juga muncang (Sd.); dèrèkan, pidekan, miri (Jw.); kamèrè, komèrè, mèrè (Md.); kumbè (”Belitung”) dan lain-lain.

Sejarah

Meskipun sampai detik ini asal usul pertama kali tumbuhnya pohon kemiri belum diketahui dengan tepat. Namun banyak yang mengatakan bahwa rempah ini berasal dari Pulau Maluku dan dapat tumbuh di berbagai wilayah tropis, dan menyebar luas ke seluruh Nusantara sebagai rempah-rempah. Penyebarannya pun semakin meluas mulai dari wilayah India dan China, kemudian menyebar ke berbagai kawasan Asia Tenggara, lalu bergerak menuju Selandia Baru dan Polinesia. Beragam jenis kemiri yang tumbuh di setiap negara tentu memiliki beberapa perbedaan, yang membuat masing-masing memiliki keunikannya sendiri. Secara umum tumbuhan kemiri dapat tumbuh di wilayah yang cukup kering di kawasan Asia Tenggara. Artinya, pohon kemiri adalah jenis tanaman yang dapat hidup meskipun tidak banyak memperoleh pasokan air hujan. Justru jika lingkungannya kering, maka pohon ini dapat tumbuh lebih baik dibanding pada wilayah dengan curah hujan tinggi. Meskipun begitu pohon kemiri juga mampu tumbuh pada lingkungan yang lembab dengan beberapa kriteria tertentu. Misalnya kondisi tanah harus berpasir dengan sistem drainase seperti di dekat pantai dan pada tanah yang berkapur, serta di kawasan hutan jati atau hutan campuran yang berada pada ketinggian 1200 meter.

Profil Rasa

Kemiri memiliki rasa dan aroma yang hampir mirip seperti kacang yang khas, namun tidak terlalu gurih dan ada sedikit rasa pahit, namun cenderung tawar. Dalam makanan pun kemiri tidak memberikan rasa, ia hanya memberikan kekentalan pada makanan bersantan.

Kegunaan

Dalam masakan kemiri dapat berguna sebagai pengental alami pada hidangan berkuah, penguat aroma, mengoptimalkan cita rasa masakan, serta menjaga konsistensi masakan bersantan. Selain dalam masakan, minyak kemiri juga dapat menyuburkan rambut.

Harga

Untuk harga kemiri dipasaran saat ini cukup stabil, yakni berkisar antara Rp 38.000 – Rp 42.000/Per kilogram dalam bentuk utuh.

Campuran rempah yang cocok

Kemiri tentu saja cocok dipadukan dengan rempah-rempah lain, karna rasanya yang netral dan wanginya yang tidak terlalu menyengat, seperti misalnya dengan Bawang Putih, Bawang Merah, Biji Ketumbar, Kunyit Kuning, Lengkuas, Caraway, Jahe, Lada Hitam dan lain-lain. Kemiri yang dipadukan dengan jenis rempah lain dalam masakan, akan membuat hidangan berkuah terasa lebih kental.

Bahan Pengganti

Dibeberapa negara mungkin kemiri sulit ditemukan, hingga kamu harus mengganti bahan pengganti kemiri dalam masakan mu, meskipun rasanya tidak terlalu mirip tapi kamu bisa menggunakan Kacang macadamia, Kacang mete mentah, Kacang mete panggang ataupun Kacang brazil sebagai pengganti kemiri. Namun harga dari beberapa bahan tersebut sudah pasti jauh lebih mahal dibandingan dengan kemiri.

Tips

Saat hendak menambahkan kemiri ke dalam bumbu masakan, sebaiknya sangrai kemiri terlebih dahulu, karna hal ini akan membuat kemiri mengeluarkan minyak dengan aroma yang khas dan sedap, sehingga rasa yang akan diberikan kemiri pada masakan mu menjadi lebih optimal.

Manfaat

Mencegah penyakit Jantung

Kemiri dapat membantu mencegah penyakit jantung, karna kandungan potasium yang ada pada kemiri memungkinkan darah untuk mengalir bebas ke seluruh sistem tubuh. Sehingga hal ini berperan penting untuk menurunkan tekanan. Di samping itu, kandungan kemiri juga berfungsi efektif untuk menurunkan kolesterol jahat, sehingga dapat membantu menurunkan risiko penyakit kronis lainnya, seperti penyakit stroke.

Melancarkan Pencernaan

Kemiri mengandung serat yang dapat berfungsi membantu proses memperlancar pencernaan. Serta sifat anti mikroba yang berperan penting dalam menghentikan diare juga terdapat dalam kemiri. Sehingga mengonsumsi kemiri secara teratur berperan penting untuk menjaga kesehatan pencernaan.

Memperkuat Imunitas Tubuh

Manfaat kemiri lainnya yaitu dapat memperkuat imunitas tubuh. Kandungan vitamin E dan vitamin C pada kemiri dapat berpotensi meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Antioksidan yang ada pada kemiri juga berperan penting dalam menangkal radikal bebas.

Mengatasi Insomnia

Insomnia adalah gangguan yang membuat mu sulit untuk tidur dengan nyenyak. Hal ini disebabkan oleh banyak hal seperti depresi, banyak pikiran, dan lain-lain. Kandungan melatonin yang ada pada kemiri dapat membuat mu lebih rileks dan tenang dimalam hari sehingga mengurangi gejala insomnia.

Mencegah Penuaan Dini

Selain dapat menjaga kesehatan tubuh, kemiri juga bermanfaat untuk kecantikan. Kandungan Antioksidan pada kemiri dapat membantu menghindarkan keriput dan bintik-bintik pada wajah dan menghambat proses penuaan dini. Selain itu antioksidan juga dapat berfungsi efektif meningkatkan kolagen, serta memperbarui sel-sel kulit mati. Untuk mendapatkan manfaat yang satu ini caranya cukup mudah. Kamu hanya perlu menumbuk kemiri hingga halus setelah itu campurkan dengan air. Setelah tercampur, langkah selanjutnya ialah memasukkan campuran tersebut ke dalam kain, lalu peras hingga menghasilkan minyak.

Menjaga Kesehatan Rambut

Manfaat kemiri berikutnya ialah dapat menjaga kesehatan rambut. Kandungan asam lemak linoleat pada minyak kemiri berperan penting dalam memberikan nutrisi rambut, sehingga rambut akan tampak lembap dan mencegah kerusakan. Untuk mendapatkan manfaat kemiri ini, kamu hanya perlu mengoleskan minyak kemiri ke permukaan kulit rambut dan memijatnya secara pelan-pelan. Minyak kemiri juga dapat dicampur dengan shampoo dan kondisioner, yang akan membuat rambutmu lebih sehat dan berkilau jika dilakukan secara rutin.

Mengatasi Infeksi Jamur

Memiliki masalah kulit, seperti jamur, kurap dan panu memang dapat menyebabkan berkurangnya rasa percaya diri atau kenyamanan. Untuk mengatasi gangguan kulit ini kamu dapat mengoleskan minyak kemiri pada permukaan kulit yang terinfeksi jamur. Apabila cara ini dilakukan secara rutin dan teratur, maka dapat membantu mengatasi infeksi jamur secara optimal.

Efek Samping

Biji kemiri tidak boleh dimakan dalam kondisi mentah, sebab mengandung saponin dan phorbol yang bisa menyebabkan perut mual dan muntah, bahkan kram perut. Dengan alasan yang sama, minyak kemiri juga tidak boleh diminum, karena dikhawatirkan memberi efek negatif yang sama. Sejauh ini belum ada studi klinis tentang efek samping penggunaan kemiri bagi kesehatan manusia. Namun ada beberapa laporan, yang umumnya terjadi akibat penggunaan terlalu berlebihan, antara lain:

Iritasi Kulit

Minyak kemiri bisa saja menyebabkan iritasi kulit bagi orang-orang dengan kulit sensitif, atau alergi terhadap kemiri. Jika selama menggunakan minyak kemiri tidak muncul iritasi, berarti Anda bukan termasuk kelompok orang dengan kulit sensitif atau alergi terhadap kemiri. Bagi yang belum pernah menggunakan minyak kemiri di kulit, sebaiknya jangan mengoleskan dalam jumlah besar. Coba oleskan sedikit saja pada bagian kulit, dan tunggu beberapa jam, untuk melihat apakah ada kemerahan atau gatal. Kalau muncul reaksi gatal atau perih bisa jadi kulit mu tidak cocok atau mengalami iritasi.

Sakit Perut

Sebenarnya jarang sekali orang minum minyak kemiri. Namun terkadang ada yang memasukkannya ke dalam masakan, dengan tujuan biar tidak terlalu repot. Minyak kemiri tidak beracun saat dicampur dalam masakan. Tetapi apabila masa berlaku atau masa simpannya telah terlewati (kadaluwarsa), atau minyak tersebut sering terpapar sinar matahari, bisa saja memberikan efek samping seperti sakit perut, mual, diare, dan gangguan pencernaan lainnya.

Grade

Untuk memilih produk kemiri yang berkualitas baik bisa di lihat dari warna kemiri yang hendak kita beli. Biasanya Kemiri memiliki warna dasar kuning gading agak kecokelatan. Namun banyak konsumen berpikir warna produk yang putih pucat bersih adalah yang higienis, padahal kemiri yang berwarna putih bersih dan pucat, biasanya dikarenakan kemiri telah dicuci dengan bahan pemutih. Jadi pilihlah kemiri yang berwarna alami, dengan tekstur yang keras dan aroma yang masih fresh, gurih seperti aroma kacang.

Cara Menyimpan

Jika kamu membeli kemiri dalam jumlah yang banyak, ada baiknya kamu menyimpannya di dalam freezer kurang lebih selama hari. Hal ini bertujuan untuk mematikan serangga kecil yang menempel pada kemiri seperti, kutu, ataupun telurnya. Setelah itu kamu bisa menyangrainya untuk menambah cita rasa dan umur simpan pada kemiri. Lalu rempah tersebut bisa langsung kamu simpan dalam kemasan vakum, mylar bag atau jar yang kedap udara, dan letakan pada tempat yang sejuk serta jauh dari sinar matahari.

Tempat Membeli

Terakhir bagi kamu yang berminat membeli kemiri baik dalam keadaan utuh ataupun bubuk kamu bisa menghubungi Cairo Food & Spices. Karna Cairo Food menyediakan berbagai Rempah dan bumbu Masakan Dunia khususnya makanan Timur tengah dan India.
ornamen bunga lawang
lada banyak

Kemiri

Rp 20.000Rp 140.000

  • Halal.
  • Tanpa MSG.
  • Tanpa Perasa Buatan.
  • Tanpa Pewarna.
  • Tanpa Pengawet.
  • Tanpa Campuran / No Filler.
  • Dibuat di Indonesia.
  • Tersedia bentuk Kering/Utuh dan Bubuk Halus.
  • Terbuat dari Biji Kemiri sepenuhnya.
  • Kadaluarsa produk sekitar 15 bulan hingga 24 bulan tergantung dari kualitas rempah seperti musim, jenis dan metode pemrosesan awal. Kadaluarsa akan tercantum berbeda setiap batch.
  • P – IRT No. 7.12.3173.04.0049-24

Cocok untuk:

Garansi 30 Hari Uang Kembali

Rasa pasti enak

Tidak berkutu

Tidak berjamur

Tidak menggumpal

Berat pasti sesuai

Tidak menggumpal

Berat pasti sesuai

Cocok untuk:

Kemiri: Lebih dari Sekadar Bumbu Dapur

Kemiri adalah salah satu rempah yang banyak digunakan dalam setiap hidangan, terutama hidangan Asia. Minyak yang terkandung di dalam rempah ini memiliki banyak sekali manfaat, salah satunya dapat mengentalkan masakan. Namun manfaat kemiri tidak hanya pelengkap bumbu saja, lebih dari itu kemiri memiliki banyak manfaat lain dalam beberapa aspek

ornamen kemiri back
ornamen kemiri front

Makin Besar, Makin Hemat Hingga 70%

Bumbu Kemiri Cairo Food

Kemiri 100 g

Bumbu Kemiri Cairo Food

Kemiri 1 Kg

Harga Eceran

Rp30.000

Rp150.000

Harga Grosir

Rp25.000

Rp125.000

Harga update per Juli 2024. Harga dapat sewaktu-waktu berubah

Bumbu Kemiri Cairo Food

Kemiri 100 g

Bumbu Kemiri Cairo Food

Kemiri 1 Kg

Harga Eceran

Rp30.000

Rp110.000

Harga Grosir

Rp20.000

Rp80.000

Harga update per Juli 2024. Harga dapat sewaktu-waktu berubah

Makin Besar, Makin Hemat Hingga 70%

Bumbu Kemiri Cairo Food

100 gram

Bumbu Kemiri Cairo Food

1 Kg

Harga Eceran

Rp30.000

Rp150.000

Harga Reseller

Rp25.000

Rp125.000

Harga update per Juli 2024. Harga dapat sewaktu-waktu berubah

Bumbu Kemiri Cairo Food

100 gram

Bumbu Kemiri Cairo Food

1 Kg

Harga Eceran

Rp30.000

Rp110.000

Harga Reseller

Rp20.000

Rp80.000